Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H

Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H

PenyaAlhamdulillah, pada hari sabtu 30 maret 2024 dibulan ramadhan, Yayasan Komitmen Bersama membuat program penyaluran fidyah ramadhan 1445H kepada para lansia di jl. rawakuda cikahuripan klapanunggal bogor jawa barat.

Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H

Pendistribusian fidyah berupa makanan siap saji telah kami salurkan kepada mereka yang berhak menerimanya, ini adalah bukti nyata kebaikan yang dapat memberi manfaat kepada mereka yang membutuhkan

   

Fidyah adalah pembayaran wajib yang harus diberikan oleh seorang Muslim yang tidak mampu berpuasa selama bulan Ramadan karena alasan tertentu, seperti sakit atau kelemahan fisik yang kronis dan tidak dapat disembuhkan. Ini termasuk orang tua yang sedang menyusui, wanita hamil yang merasa berpuasa dapat membahayakan kesehatan dirinya atau janinnya, serta orang yang dalam perjalanan jauh yang tidak mampu menjalankan ibadah puasa.

    Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H

penyaluran Fidyah ramadhan 1445H ini diberikan sebagai ganti atas hari-hari puasa yang terlewatkan, dan nilainya setara dengan memberikan makan kepada seorang fakir miskin atau orang yang membutuhkan untuk setiap hari puasa yang terlewatkan. Makanan yang diberikan biasanya berupa makanan pokok yang umum dikonsumsi oleh masyarakat setempat, seperti beras, atau makanan lain yang setara dengan nilainya.

Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H    Penyaluran Fidyah Ramadhan 1445H

Tujuan fidyah adalah untuk memberikan penggantian atas puasa yang terlewatkan serta memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, sehingga mereka juga dapat merayakan bulan Ramadan 1445 ini dengan layak. Ini merupakan salah satu bentuk kewajiban sosial dan kepedulian dalam Islam.

untuk berpartisipasi dalam menunaikan kewajiban membayar fidyah ini bisa dengan melalui website : ykb sedekah fidyah

Melalui penyaluran fidyah ini, tidak hanya memenuhi kewajiban agama, tetapi juga memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan. Semoga amal baik ini diterima oleh Allah SWT dan memberikan manfaat bagi yang menerimanya.

Manfaat Berbuat Baik Bagi Diri Sendiri

Manfaat Berbuat Baik Bagi Diri Sendiri

“Amalan yang paling dicintai Allah adalah amalan yang berkelanjutan walaupun sedikit.” (HR Bukhari)

1. Meningkatkan Kesejahteraan Mental
Manfaat Berbuat baik dapat meningkatkan suasana hati dan memicu perasaan positif. Ketika kita membantu orang lain atau berkontribusi pada kebaikan, kita merasa lebih bahagia, puas, dan memiliki perasaan yang lebih baik tentang diri kita sendiri.

2. Mengurangi Stress
Ketika kita terlibat dalam perbuatan baik, seperti memberikan bantuan kepada orang lain, ini dapat mengalihkan perhatian dari masalah dan stres pribadi yang kita hadapi. Hal ini dapat memberikan perasaan relaksasi dan mengurangi tingkat stres.

3. Meningkatkan Hubungan Sosial
Manfaat Berbuat baik juga dapat memperluas jaringan sosial dan memperkuat hubungan dengan orang lain. Dengan membantu orang lain, kita dapat membangun ikatan yang lebih kuat dengan mereka dan menciptakan hubungan yang positif.

4. Meningkatkan Rasa Syukur
Ketika kita melihat kehidupan orang lain dan memberikan bantuan kepada mereka, kita dapat menghargai apa yang kita miliki dan merasa lebih bersyukur. Ini membantu kita mengembangkan sikap yang lebih positif dan menghargai berbagai hal dalam hidup.

5. Meningkatkan Kepuasan Hidup
Manfaat Berbuat baik kepada orang lain dapat memberikan rasa kepuasan yang mendalam. Ketika kita merasa bahwa kita telah memberikan dampak positif pada kehidupan orang lain, hal itu dapat meningkatkan kepuasan hidup dan memberikan arti yang lebih besar bagi eksistensi kita.

6. Memberikan Efek Domino pada Lingkungan

Dampak dari berbuat baik kepada sesama ternyata dapat juga dirasakan oleh lingkungan sekitar Anda. Sehingga akan memberikan efek domino, dimana kebaikan yang sudah dilakukan bisa kembali walaupun melalui cara yang berbeda. Maka dari itu, Anda tidak bisa puas hanya dengan satu kebaikan yang sudah dilakukan. Perbanyaklah hal tersebut untuk mendapatkan kembali kebaikan yang lebih banyak.

7. Melindungi Diri dari Pengaruh Negatif

Jika Anda berbuat baik memang, tentunya akan memiliki pengaruh kuat dalam diri seseorang. Tidak hanya dapat membuat tubuh lebih kuat, aktif, dan bersemangat tetapi akan melindungi diri dari pengaruh negatif. Hal ini disebabkan karena sudut pandang Anda saat melihat sebuah masalah akan berubah menjadi tantangan yang harus diselesaikan. Cara ini akan membuat Anda lebih nyaman dalam berbagai kondisi kehidupan.

baca juga : pengertian zakat fitrah

Berhasil Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke Korban Gempa Turki dan Suriah Meski Dihadang Kendala Logistik dan Konflik Zona Perang

Berhasil Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke Korban Gempa Turki dan Suriah Meski Dihadang Kendala Logistik dan Konflik Zona Perang

Yayasan Komitmen Bersama dengan lembaga-lembaga filantropi di Indonesia, bekerja sama dengan IHH (lembaga kemanusiaan di Turki)

Sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap korban bencana di Turki dan Suriah, Yayasan Komitmen Bersama dengan lembaga-lembaga filantropi di Indonesia, saat ini bekerja sama dengan IHH (lembaga kemanusiaan di Turki) untuk melaksanakan proses penyaluran Bantuan Kemanusiaan Gempa Turki tahap 1 dari para dermawan di Indonesia.

Pendistribusian bantuan kemanusiaan dilakukan di kota Raihanle, Hatay, Turki

Yayasan Komitmen Bersama dengan tim Solidaritas Kemanusiaan Indonesia dan IHH berada di kota Raihanle, Hatay, Turki untuk melakukan pendistribusian bantuan kemanusiaan.

Dihadang kendala logistik dan konflik zona perang

Namun, proses distribusi bantuan ini tidak mudah mengingat adanya kendala di lapangan. Kendaraan operasional mitra masih terbatas dan lokasi yang berada di perbatasan Turki dan Suriah yang merupakan zona konflik membuat tim sulit untuk bergerak dengan leluasa. Setiap dokumentasi atau foto pun harus memperoleh izin dan pengawasan yang sangat ketat.

Meski begitu, Yayasan Komitmen Bersama dan Solidaritas Kemanusiaan Indonesia tetap berusaha memberikan yang terbaik dalam proses distribusi bantuan kemanusiaan. Paket-paket yang didistribusikan mencakup kebutuhan dasar seperti paket pangan, hy gen kit, kasur, selimut, bantal, snack, dan kebutuhan bayi. Semoga pendistribusian bantuan kemanusiaan ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat untuk para korban terdampak gempa di Turki dan Suriah.

Warga di Turki belum berani untuk kembali ke lokasi tempat tinggal masing-masing

Saat ini, warga di sana belum berani untuk kembali ke lokasi tempat tinggal masing-masing dan masih berada di tenda pengungsian.

Turki masih butuh warga Indonesia untuk peduli sesama

Dalam proses pendistribusian bantuan kemanusiaan, Yayasan Komitmen Bersama juga membutuhkan dukungan dari masyarakat Indonesia untuk membantu saudara kita yang terdampak gempa di turki dan suriah.

Kebutuhan Urgent saat ini:

  1. Paket Makanan Rp 365.000/ paket
  2. Hot Meals/makanan siap saji @Rp 50.000,-/paket
  3. Paket pangan @Rp 350.000,-/ paket
  4. Pakaian anak Rp 375.000 @Rp 375.000,-/ paket
  5. Tenda Rp 6.500.000
  6. Pengahangat Ruangan Rp. 3.250.000
  7. Paket tanpa batas nominal

Untuk itu selain doa yang tak putus dilangitkan, mari kita dukung semangat kemanusiaan tetap berkobar untuk perdamaian dunia yang lebih baik di masa depan. Teman-teman, mari lanjutkan #SolidaritasKemanusiaan, salurkan sedekah terbaikmu untuk membantu korban Gempa Turki-Suriah, mereka masih membutuhkan bantuanmu.

Dukungan darimu sangat penting untuk membantu meringankan beban korban bencana di Turki dan Suriah. Berapapun nominal yang diberikan, InsyaAllah akan sangat berarti bagi mereka yang menerima manfaatnya.

Bencana alam dapat terjadi kapan saja dan di mana saja. Solidaritas dan kepedulian dari sesama manusia sangatlah penting dalam membantu meringankan beban para korban bencana. Melalui kerjasama antarlembaga filantropi, diharapkan bahwa bantuan kemanusiaan ini dapat membantu lebih banyak korban dan membantu mempercepat pemulihan mereka.

Mari, Bersama Kita Saling Menguatkan. Bantu Saudara-saudara kita Korban Gempa Turki dan Suriah dengan sedekah terbaik yang bisa kita berikan. Berikan uluran tangan terbaikmu sekarang untuk membantu membangun kembali kehidupan mereka yang terkena dampak.

Salurkan donasi terbaikmu melalui:

Rekening Donasi:

BSI         :              717 711 5309

BRI         :              1150 0100 0345 309

GoPay   :              08788862143

a/n Yayasan Komitmen Bersama Indonesia Kuat

atau salurkan melalui link donasi:

Solidaritas Untuk Turki dan Suriah

Home

Laporan

Donasi

Blog

Chat