Penyaluran Beras Dan Gizi Santri Ponpes Nurul Ma’ani Klapanunggal

Penyaluran Beras Dan Gizi Santri Ponpes Nurul Ma’ani Klapanunggal

Setiap bulan, Yayasan Komitmen Bersama terus mengemban amanah mulia yaitu memberikan bantuan beras dan gizi gratis untuk para santri penghafal Al-Qur’an. Komitmen ini tidak hanya menjadi program rutin, tapi juga bentuk cinta dan dukungan bagi generasi penerus Islam.

Bantuan Beras Dan Gizi Untuk Santri

Alhamdulillah, pada Senin, 26 Mei, tim Yayasan Komitmen Bersama kembali menyalurkan bantuan beras dan paket gizi sehat ke Pondok Pesantren Nurul Ma’ani yang berlokasi di Klapanunggal, Bogor.

Senin sore itu terasa lebih cerah dari biasanya di Ponpes Nurul Ma’ani. Suasana penuh semangat dan keceriaan terpancar dari wajah-wajah para santri yang menyambut hangat kedatangan tim dari Yayasan Komitmen Bersama. Momen ini menjadi bagian dari komitmen bulanan YKB dalam program Bantuan Gizi Gratis untuk Para Penghafal Al-Qur’an, yang terus berjalan konsisten demi mendukung kebutuhan dasar para santri yang tengah menghafal kalamullah.

Setibanya di lokasi, tim YKB langsung disambut oleh para santri dengan senyum lebar dan sapaan hangat. beberapa dari mereka sambil berlarian menyambut. Keceriaan ini menjadi bukti nyata betapa berharganya perhatian dan bantuan yang mereka terima. Tidak hanya membawa beras dan paket gizi, tim juga membawa semangat dan kasih sayang dari para donatur yang tak henti mendukung program-program kebaikan.

baca juga : berbagi sembako untuk dhuafa lansia di kp. cibeber klapanunggal

Bantuan yang disalurkan sebanyak 75 paket gizi, beras berkualitas dan sembako lainnya yang disesuaikan dengan kebutuhan santri. Menurut pengasuh pondok, Ustaz Iqbal, bantuan ini sangat membantu operasional harian pondok pesantren. “Kami bersyukur atas perhatian dari Yayasan Komitmen Bersama, terimakasih bantuannya selama ini banyak santri yang terbantu bisa terus menyalurkan kebaikan dan diberikan keberkahan untuk pengurus yayasan serta para donatur”.

Beras Dan Gizi Santri

program bulanan ini bukan sekadar kegiatan amal biasa, melainkan bagian dari visi jangka panjang untuk mendukung tumbuhnya generasi penghafal Al-Qur’an yang sehat dan cerdas.

Mari Jadi Bagian dari Perjuangan Ini

sobat ykb, mari kita terus dukung perjuangan para santri penghafal Al-Qur’an. Mereka adalah cahaya peradaban, harapan umat, dan penopang agama. Dengan membantu kebutuhan dasar mereka, kita turut serta menjaga api semangat mereka tetap menyala dalam menghafal dan mengamalkan Al-Qur’an.

Beras Dan Gizi Santri

Yayasan Komitmen Bersama mengajak Anda semua untuk berpartisipasi dalam Program Beras dan GIzi Santri. Donasi Anda, sekecil apa pun, bisa menguatkan semangat mereka, dan menjadi pahala jariyah bagi Anda di hari esok.

baca juga : Berbagi makan sehat di TPQ Hidayatus Shibyan

Salurkan bantuan Anda melalui:

  • Website: www.ykbik.or.id
  • Rekening BSI: 717 711 5309 a.n. Yayasan Komitmen Bersama

Bersama kita tebarkan kebaikan, bersama kita ciptakan masa depan gemilang.
Terima kasih atas dukungan Anda. Semoga Allah membalas dengan pahala yang berlipat dan keberkahan hidup dunia akhirat.

Berbagi Makan Sehat di TPQ Hidayatus Shibyan Klapanunggal, Bogor

Berbagi Makan Sehat di TPQ Hidayatus Shibyan Klapanunggal, Bogor

Setiap anak berhak tumbuh sehat dan bahagia, termasuk mendapatkan makanan bergizi yang bisa menjadi sumber energi untuk mereka belajar dan beribadah. Asupan nutrisi yang cukup tidak hanya mengisi perut, tetapi juga memberikan semangat dan kekuatan untuk mengejar cita-cita mereka.

Berbagi makan sehat

Alhamdulillah, Sabtu sore, 23 Februari 2025, Yayasan Komitmen Bersama kembali menyalurkan kebaikan melalui program berbagi nasi sehat. Sebanyak 40 nasi kotak dari donatur Okira Bento disalurkan untuk anak-anak di TPQ Hidayatus Shibyan, Kp. Bagogog, Klapanunggal, Bogor. Makanan ini dikirimkan pukul 5 sore, tepat sebelum Magrib, agar anak-anak bisa mengisi energi sebelum memulai kegiatan mengaji.

Program sedekah nasi sehat ini hadir sebagai bentuk kepedulian terhadap pentingnya nutrisi dalam mendukung aktivitas belajar dan ibadah anak-anak. Namun, tidak semua anak memiliki akses mudah ke makanan sehat setiap harinya. Untuk itu yayasan komitmen bersama membuat program ini untuk membantu anak-anak yatim, santri, maupun TPQ mendapat makanan sehat.

Meski terlihat sederhana, bantuan ini membawa kebahagiaan yang besar. Anak-anak terlihat kembali ceria dan bersemangat setelah menerima makanan sehat ini.

baca juga: Berbagi Makan Sehat Untuk Anak-Anak di Afrika

Mari Menjadi Bagian dari Kebaikan Ini

Berbagi makan sehat

Setiap kebaikan, sekecil apa pun, memiliki dampak yang luar biasa. Kami mengajak sahabat semua untuk ikut berpartisipasi dalam program berbagi makan sehat ini. Berapapun yang Anda berikan, akan menjadi berkah dan membantu anak-anak terus belajar dan mengejar impian mereka tanpa harus melawan rasa lapar.

Jika ingin berdonasi, bisa melalui rekening berikut:

Bank Syariah Indonesia (BSI): 717 711 5309 a/n: Yayasan Komitmen Bersama, untuk info lengkap bisa klik link berikut:  ykbik.or.id

Terima kasih kepada Okira Bento dan semua donatur yang telah berbagi rezeki dan kebahagiaan. Semoga setiap suapan nasi menjadi sumber kekuatan dan keberkahan. Mari terus bergerak dalam kebaikan, karena bersama-sama, kita bisa menjadi cahaya harapan bagi mereka yang membutuhkan.

Apa Itu Bedanya Wakaf dengan Sedekah?

Apa Itu Bedanya Wakaf dengan Sedekah?

Berbuat kebaikan itu nggak cuma bikin hati tenang, tapi juga jadi jalan buat mendekatkan diri ke Allah. Dalam Islam, ada banyak cara buat beramal, dan dua yang paling sering kita dengar adalah wakaf dan sedekah. Tapi, apa sih sebenarnya perbedaan antara keduanya? Yuk, simak sampai habis biar makin paham tentang bedanya wakaf dengan sedekah dan bisa memilih amal yang tepat sesuai niat hati.

Apa Itu Wakaf?

Wakaf berasal dari kata “waqafa” yang artinya menahan atau menghentikan. Secara sederhana, wakaf adalah memberikan harta benda supaya manfaatnya bisa dirasakan banyak orang dalam jangka panjang. Harta yang diwakafkan nggak bisa dijual atau diwariskan, karena tujuannya untuk kepentingan umat.

Contoh Harta yang Bisa Diwakafkan:

  • Harta tidak bergerak: Seperti tanah atau bangunan.
  • Harta bergerak: Uang, aset produktif, atau bahkan saham.

Manfaat Wakaf:

  • Pahala yang tidak terputus: Selama harta yang diwakafkan masih bermanfaat, pahala terus mengalir, meski yang mewakafkan sudah meninggal dunia.
  • Bisa membantu banyak orang: Contohnya, wakaf tanah untuk bangun masjid, rumah sakit, atau sekolah.

Apa Itu Sedekah?

Sedekah berasal dari kata “shidq,” yang artinya kebenaran. Dalam praktiknya, sedekah adalah pemberian yang dilakukan secara sukarela, nggak cuma berupa uang atau barang, tapi juga hal-hal kecil seperti senyuman atau membantu orang lain.

Manfaat Sedekah:

  • Mendekatkan diri kepada Allah: Sedekah bikin kita lebih bersyukur atas nikmat yang sudah diterima.
  • Meringankan beban orang lain: Kalau melihat orang yang lagi kesusahan, sedekah bisa jadi cara cepat buat membantu.

Baca juga: Apa itu zakat penghasilan, wajibkah menunaikannya?

Bedanya Wakaf Dengan Sedekah

AspekWakafSedekah
DefinisiPenyerahan harta untuk manfaat jangka panjangPemberian sukarela tanpa batasan tertentu
HartaBiasanya berupa aset tetap atau produktifBisa apa saja: uang, barang, atau bahkan tenaga
TujuanUntuk kepentingan umum yang lebih luasBisa Membantu individu atau kelompok atau lembaga tertentu
PahalaUntuk kepentingan Berkelanjutan selama harta masih dimanfaatkanPahala diterima langsung saat kita bersedekah

Kapan Waktunya Berwakaf atau Bersedekah?

  • Wakaf: Bisa dilakukan kalau punya aset yang bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang, seperti tanah atau uang yang diinvestasikan untuk komunitas.
  • Sedekah: Bisa dilakukan kapan saja, seperti membantu orang lain, bahkan hal kecil seperti memberi senyuman juga termasuk sedekah

Wakaf dan sedekah sama-sama penting dan punya tempatnya masing-masing dalam Islam. Wakaf lebih fokus ke manfaat jangka panjang yang terus memberikan kebaikan, sedangkan sedekah lebih fleksibel dan bisa dilakukan kapan saja, bahkan dengan hal-hal sederhana.

Apapun bentuknya, beramal itu bukan cuma tentang memberi, tapi juga soal menyebarkan kebaikan ke sekitarmu.

Baca juga: Bersedekah tidak membuatmu miskin

Yuk, Beramal di Yayasan Komitmen Bersama

bedanya wakaf dengan sedekah

Kalau mau mulai wakaf atau sedekah tapi bingung gimana caranya, coba deh donasi lewat Yayasan Komitmen Bersama. Ada banyak program berbagi, dari membantu beasiswa anak yatim, sedekah alquran untuk santri dan masih banyak lainnya. Kamu bisa ikut berkontribusi dengan transfer ke Rekening BSI: 717 711 5309 atau cek program-program lainnya di ykbik.or.id. Setiap donasi yang kamu berikan akan jadi harapan besar buat mereka yang membutuhkan.

Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah, Lebak Banten

Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah, Lebak Banten

Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah, Lebak Banten – Pada hari Minggu, 27 Oktober 2024, Yayasan Komitmen Bersama kembali menunjukkan komitmennya dalam berbagi kebaikan dengan menyalurkan Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah, yang berlokasi di Desa Wantisari, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten. Penyaluran ini adalah wujud nyata kepedulian kami terhadap pendidikan agama bagi para santri. Sebanyak 76 santri, yang terdiri dari 32 santri laki-laki dan 44 santri perempuan, menerima Al-Quran baru dengan wajah penuh kebahagiaan dan antusiasme.

Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah

Mengapa Al-Quran Penting bagi Santri?

Al-Quran merupakan pedoman hidup bagi setiap umat Islam. Terlebih bagi para santri yang setiap harinya mendalami ajaran Islam, keberadaan Al-Quran menjadi sangat penting sebagai pedoman hidup sehari-hari  mereka.

Membangun Akhlak Mulia Salah satu tujuan utama dari pendidikan di pesantren adalah membangun akhlak mulia pada santri. Al-Quran mengajarkan nilai-nilai luhur seperti kejujuran, kesabaran, dan kasih sayang. Melalui bacaan dan penghayatan Al-Quran, para santri belajar untuk mengendalikan diri, menghargai sesama, dan hidup dengan integritas. Nilai-nilai ini menjadi bekal yang berharga bagi mereka saat berinteraksi dengan keluarga, teman, dan masyarakat.

Baca juga: Penyaluran Beasiswa Yatim dan Dhuafa

Dampak Positif Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah

Dengan adanya Al-Quran baru ini, Yayasan Komitmen Bersama berharap para santri di Ponpes Al-Hidayah dapat belajar dengan lebih nyaman dan fokus. Terlihat dari wajah-wajah bahagia mereka, penyaluran ini telah membawa kebahagiaan dan semangat baru.

Penyaluran Al-Quran di Ponpes Al-Hidayah ini adalah salah satu langkah nyata Yayasan Komitmen Bersama dalam mendukung pendidikan agama di Indonesia. Semoga Al-Quran yang diterima oleh para santri membawa berkah, menambah semangat mereka dalam belajar, serta menjadi bekal mereka dalam meniti kehidupan sebagai generasi yang beriman dan bertakwa.

Baca juga: Penyaluran Alquran dan Iqro untuk TPQ Asyifa di Pelosok

Kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung program ini. Semoga bantuan ini membawa kebahagiaan, ketenangan, dan keberkahan, baik bagi santri, pengajar, maupun para donatur yang turut berpartisipasi. Mari terus berbagi kebaikan dengan mendukung pendidikan agama untuk menciptakan generasi yang unggul, berakhlak, dan berkontribusi bagi masyarakat luas.

Untuk terus menyukseskan program ini, kami mengajak anda untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang mulia ini dengan berdonasi melalui link berikut: Sedekah Alquran dan Iqro. Setiap donasi anda akan menjadi bagian dari upaya menciptakan generasi yang lebih baik.

Penyakit Hati Dalam Islam yang Perlu Diketahui

Penyakit Hati Dalam Islam yang Perlu Diketahui

Penyakit hati dalam islam – Di kehidupan sehari-hari, hati memegang peranan penting dalam membentuk sikap dan perilaku kita. Dalam Islam, hati yang bersih adalah cerminan keimanan yang kuat, sementara hati yang kotor bisa menjadi sumber berbagai masalah spiritual. Namun, seringkali tanpa disadari, hati kita terjangkit penyakit yang dapat merusak hubungan kita dengan Allah dan sesama.

Rasulullah SAW bersabda:

“Ketahuilah, sesungguhnya dalam jasad ada segumpal daging. Jika ia baik, maka seluruh jasad akan baik. Namun, jika ia rusak, maka seluruh jasad akan rusak. Ketahuilah, segumpal daging itu adalah hati.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Hadis ini menjelaskan bahwa hati memiliki pengaruh besar terhadap keseluruhan kondisi fisik dan spiritual bagi seseorang. jika hatinya rusak, maka perilaku dan perbuatannya juga akan rusak

Penyakit Hati Dalam Islam(sumber: www.kompas.com)

Apa saja penyakit hati dalam islam dan bagaimana cara mengobatinya menurut ajaran Islam?

  • Hasad (Iri Hati)

Hasad adalah perasaan iri terhadap keberhasilan atau nikmat yang dimiliki orang lain. Dalam Islam, hasad sangat dilarang karena dapat merusak hati dan menyebabkan hilangnya keberkahan.

Cara Mengobati Hasad: yaitu dengan senantiasa bersyukur atas nikmat yang Allah berikan, serta mendoakan kebaikan bagi orang yang kita iri.

  • Riya (Pamer)

Riya adalah berbuat baik dengan tujuan agar dilihat dan dipuji oleh orang lain, bukan karena ikhlas untuk Allah. Ini adalah bentuk kesombongan yang tersembunyi.

Cara Mengobati Riya: Menguatkan niat bahwa segala perbuatan kita hanya untuk Allah, menghindari mencari perhatian dari manusia, dan lebih banyak beramal secara diam-diam.

  • Buruk Sangka

Buruk sangka adalah sikap, pendapat, atau anggapan yang bertentangan dengan kebenaran dan kebaikan. Dalam Islam, buruk sangka atau su’uzhan sangat dilarang karena dapat merusak hubungan antar sesama dan menimbulkan fitnah.

Cara mengobati buruk sangka: Dengan beribadah dan tawakal kepada Allah, hati akan menjadi lebih tenang dan melupakan hal-hal buruk, termasuk prasangka buruk.

  • Ujub (Bangga Diri)

Ujub adalah perasaan bangga yang berlebihan terhadap diri sendiri, menganggap diri lebih baik dari orang lain.

Cara Mengobati Ujub: Mengingat bahwa segala sesuatu yang kita miliki semuanya adalah pemberian Allah, bukan hasil dari usaha kita semata. Selalu berdoa agar dijauhkan dari kesombongan.

  • Takabur (Sombong)

Sombong atau takabur adalah merasa diri lebih baik dari orang lain dalam hal apapun, baik itu ilmu, harta, atau kedudukan. Sifat takabur yang suka membanggakan diri sendiri seringkali membuat luput, sehingga muncul perasaan memandang orang lain seakan lebih rendah dari dirinya

Cara Mengobati Sombong: Memahami bahwa semua kelebihan yang kita miliki adalah ujian, bukan untuk dibanggakan. Menyadari bahwa di mata Allah, semua manusia sama.

Bagaimana cara kita menghindari penyakit hati agar hati tetap bersih? berikut tipsnya.

  • Perbanyak Istighfar

Memohon ampunan kepada Allah atas dosa-dosa yang kita lakukan, baik yang disadari maupun tidak, adalah salah satu cara untuk membersihkan hati.

  • Memperbanyak Zikir

Zikir dapat membuat hati lebih tenang dan mendekatkan diri kepada Allah. Hati yang selalu ingat kepada Allah, sehingga lebih sulit dari perasaan buruk seperti hasad atau sombong untuk tumbuh dalam diri kita.

  • Membaca Al-Qur’an

Al-Qur’an adalah obat hati yang paling ampuh. Membaca, memahami, dan mengamalkannya dapat menjauhkan kita dari berbagai penyakit hati.

  • Banyak Bersyukur

Salah satu cara ampuh lainnya adalah dengan memperbanyak rasa syukur atas nikmat yang diberikan allah. syukur membantu kita merasa cukup dan tidak iri terhadap apa yang dimiliki orang lain.

“Jika kamu bersyukur, niscaya aku akan menambah (nikmat) kepadamu…”(QS. Ibrahim: 7)

  • Bersedekah

Bersedekah tidak hanya membersihkan harta, tetapi juga dapat membersihkan hati. Sedekah secara ikhlas dapat menghilangkan rasa bangga diri. ini juga mengajarkan kita untuk peduli dan rendah hati.

Sedekah kini semakin mudah dilakukan dengan cara online, anda bisa berbagi kebahagiaan dengan menyumbangkan melalui yayasan komitmen bersama cukup klik link berikut ykbik.or.id dan bantu mereka yang membutuhkan.ykbik.or.id

Penyakit hati dalam islam seperti hasad, riya, ujub, dan sombong adalah bagian dari usaha kita untuk mendekatkan diri kepada Allah. Penyakit hati bukan hanya merusak hubungan kita dengan sesama, tetapi juga menghalangi kita dari rahmat-Nya. Oleh karena itu, kita harus terus memperbaiki diri dengan memperbanyak istighfar, zikir, dan bersedekah agar hati selalu bersih dan penuh ketenangan. Ingatlah, hati yang bersih adalah kunci untuk meraih kebahagiaan sejati di dunia dan akhirat.

Oktober Berkah Dengan Bersedekah

Oktober Berkah Dengan Bersedekah

Oktober berkah dengan bersedekah – Sudah masuk bulan Oktober dan tahun 2024 hanya menyisakan tiga bulan lagi Oktober, November, dan Desember. semoga “Ber” nya menjadi beruntung, berlimpah rezeki, berbahagia selalu dan bersedekah tiada henti

Di tengah kesibukan sehari-hari, kita sering lupa bahwa ada banyak anak yatim dan kaum dhuafa yang membutuhkan uluran tangan kita. Dengan bersedekah, kita tidak hanya membantu mereka yang kurang beruntung, tetapi juga menjemput keberkahan yang tak terhingga

Di awal bulan ini adalah momen yang tepat untuk memperkuat niat bersedekah dan membantu sesama. Dengan berbagi kepada mereka yang membutuhkan, kita bisa memberi harapan dan kebahagiaan yang tak ternilai. Sekecil apapun bantuan yang kita berikan, akan sangat bermanfaat bagi mereka yang menerimanya.

Oktober Berkah Dengan Bersedekah

yang harus kita ketahui adalah bersedekah memiliki banyak keuntungan, baik dari segi spiritual, emosional, maupun sosial. Berikut adalah beberapa keuntungan bersedekah:

  • Mendapatkan Pahala dan Keberkahan

Dalam agama, sedekah merupakan amalan yang sangat dianjurkan dan dijanjikan pahala yang besar. Allah SWT menjanjikan balasan berlipat ganda bagi mereka yang ikhlas bersedekah.

  •  Mendatangkan Rezeki yang Berlimpah

Bersedekah tidak akan membuat seseorang kekurangan, justru dapat menjadi jalan untuk mendapatkan rezeki yang lebih banyak. Prinsip ini dipercaya dalam Islam, di mana memberi kepada orang lain akan mendatangkan balasan rezeki yang lebih besar.

  • Menumbuhkan Kebahagiaan dan Kepuasan Hati

Bersedekah memberikan kebahagiaan tersendiri karena kita tahu telah membantu meringankan beban orang lain. Membuat orang lain tersenyum adalah kebahagiaan yang tak ternilai.

  • Mendapatkan Doa dari Orang yang Dibantu

Anak yatim dan orang-orang yang membutuhkan sering kali mendoakan kebaikan bagi para pemberi sedekah. Doa-doa ini bisa menjadi pelindung dan penyelamat dalam hidup.

Mari kita jadikan sedekah sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari. Dengan berdonasi, kita bisa membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan, terutama anak-anak yatim dan dhuafa. Donasi sekecil apapun yang kita berikan akan memberikan dampak yang besar bagi mereka.

Salurkan sedekah  melalui ykbik.or.id , dan jadilah bagian dari gerakan kebaikan yang membawa kebahagiaan bagi sesama. Semoga setiap kebaikan yang Anda berikan dibalas dengan limpahan berkah dan rahmat dari Allah SWT.

Berbagi Cerita Berbagi Cinta Dalam Acara Maulid Nabi 1446H

Berbagi Cerita Berbagi Cinta Dalam Acara Maulid Nabi 1446H

Pada hari Minggu yang penuh berkah tanggal 29 September 2024, yayasan komitmen bersama menggelar acara spesial bertajuk “Berbagi Cerita Berbagi Cinta dalam Acara Maulid Nabi 1446H”. Kegiatan yang diadakan di halaman depan Yayasan Komitmen Bersama, Jl. Pesona Kahuripan 2, Klapanunggal, Bogor, Jawa Barat

Berbagi Kebahagiaan Bersama Yatim dan Dhuafa

Acara ini dihadiri oleh 218 peserta. Sebanyak 100 anak yatim dan santri menerima manfaat langsung dari acara ini, dengan 43 yatim dan 57 santri. Kegiatan ini diadakan sebagai bentuk syukur mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW, sekaligus mempererat silaturahmi

Acara dibuka dengan pembacaan Kalam Ilahi dan dilanjutkan dengan sejumlah sambutan dari para tokoh. Anak-anak juga menampilkan dua tarian, yaitu “Muhammad Nabiku” dan “Aba Ta Tsa,” yang diikuti oleh senandung Al-Fatihah sebagai penghormatan kepada Nabi Muhammad.

Momen paling dinanti adalah cerita dongeng kak ansori yang menceritakan kebaikan dan keteladanan rasulullah yang menginspirasi mereka dengan kisahnya

Anak-anak terlihat menikmati dongeng tersebut, mendengarkan dengan penuh perhatian dan rasa kagum. Selain itu, mereka juga terlibat dalam berbagai kegiatan seperti lomba hafalan ayat pendek dan nasyid, yang semakin menambah keceriaan suasana yaitu panitia juga menyiapkan 15 door prize bagi peserta yang beruntung, dengan hadiah berupa pakaian, sarung, wajan, sprei, balmut, hingga voucher belanja senilai Rp50.000 dan Rp100.000. Hal ini menambah semarak acara dan membuat yang hadir semakin antusias. Acara ditutup dengan doa bersama, memohon berkah dan rahmat bagi semua yang hadir.

Alhamdulillah acara maulid nabi 1446H ini berjalan dengan lancar, dipenuhi senyum dan tawa dari anak yatim yang merasa sangat bahagia. Setiap momen dalam acara ini memberikan kesan mendalam, baik bagi anak-anak maupun bagi para hadirin.

Baca juga : amalan saat maulid nabi

Acara Maulid Nabi 1446H
Acara Maulid Nabi 1446H

Sebagai penutup, dilakukan pembagian bingkisan dan santunan pendidikan untuk anak yatim. Bingkisan tersebut berisi susu, makanan ringan, dan hadiah kecil lainnya yang diharapkan dapat memberikan kebahagiaan serta semangat bagi mereka dan juga sebagai bentuk kepedulian dari donatur untuk membantu kebutuhan sehari-hari mereka.

Apakah Hidupmu Sudah Bermakna?

Apakah Hidupmu Sudah Bermakna?

Hidup sering kali membawa kita pada pertanyaan mendasar: Apakah hidupmu sudah bermakna? Bagi sebagian orang, makna hidup dicari melalui karir yang gemilang, kekayaan, atau pencapaian pribadi. Namun, ada satu hal yang sering kali terlupakan—kekuatan berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Ketika kita meluangkan waktu, tenaga, atau harta untuk membantu orang lain, kita tidak hanya memberikan dampak positif pada mereka, tetapi juga pada diri kita sendiri. Melalui berbagi, kita menemukan kedalaman dan makna yang sejati dalam hidup ini.

Menurut Frankl, hal yang membedakan dari sejumlah orang yang mempertahankan kehidupan ini adalah karena mereka memiliki hidup yang bermakna. Tanpa makna hidup, kehidupan dirasakan hampa. Ketika kehidupan dirasa hampa, manusia tak ubahnya seperti mayat hidup (zombie). Ia bergerak, namun tidak ada arti dan tujuan.

1. Hubungan dan Koneksi

Salah satu sumber utama makna hidup adalah hubungan yang kita jalin dengan orang lain. Keluarga, teman, dan komunitas memberikan dukungan emosional dan rasa memiliki. Koneksi yang dalam dan autentik dapat menciptakan kebahagiaan dan kepuasan yang sulit dicapai melalui pencapaian individu semata.

2. Tujuan dan Aspirasi

Memiliki tujuan yang jelas memberikan arah dan fokus dalam hidup. Entah itu dalam karier, hobi, atau kontribusi sosial, mengejar aspirasi memberi kita alasan untuk bangkit setiap pagi. Ketika kita bekerja menuju sesuatu yang lebih besar dari diri kita sendiri, hidup terasa lebih bermakna.

3. Kebaikan dan Kepedulian

Memberikan bantuan kepada orang lain dapat menjadi salah satu cara paling efektif untuk menemukan makna dalam hidup. Tindakan kecil, seperti memberi waktu atau perhatian, dapat memberikan dampak besar bagi mereka yang membutuhkan. Melalui kepedulian, kita bisa membangun dunia yang lebih baik.

Apakah hidupmu sudah bermakna ?

Hidup yang bermakna tidak selalu datang dari apa yang kita miliki, tetapi dari apa yang kita lakukan untuk orang lain. Dengan berbagi dengan yang membutuhkan, kita memberikan makna lebih pada hidup kita, menciptakan koneksi yang mendalam, dan membuat perubahan positif di dunia. Selain itu, kita juga memperoleh kebahagiaan yang tulus dan rasa tujuan yang kuat. Pada akhirnya, berbagi adalah salah satu cara terbaik untuk menjalani hidup yang penuh arti.

Baca juga :Penyaluran Alquran dan Iqro untuk TPQ di pelosok

Dengan rutin bersedekah, kita merasakan kebahagiaan yang tak tergantikan. yuk mari kita bersedekah sekarang dan rasakan sendiri indahnya berbagi dengan bersedekah melalui ykbik.or.id

Apakah hidupmu sudah bermakna? Coba lihat kembali bagaimana kita bisa berbagi dengan mereka yang membutuhkan, karena di situlah makna sejati hidup sering kali ditemukan.

Penyaluran Alquran dan Iqro untuk TPQ Asyifa di Pelosok

Penyaluran Alquran dan Iqro untuk TPQ Asyifa di Pelosok

Alhamdulilah yayasan komitmen bersama kembali menyalurkan kebaikan dengan penyaluran alquran dan iqro untuk TPQ di pelosok , segala puji bagi Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua, sehingga kita dapat melaksanakan berbagai amal kebaikan dengan penuh kemudahan dan kelancaran. Dengan izin dan rahmat-Nya, penyaluran Al Qur’an dan Iqro di TPQ asyifa kp. cipari klapanunggal bogor telah berjalan dengan lancar dan sukses.

penyaluran alquran dan iqro

Sebanyak kurang lebih 50 anak penerima manfaat mendapatkan mushaf alquran yang insyaallah akan mereka gunakan untuk belajar dan menghafal alquran

Tujuan kegiatan ini adalah untuk Memberikan anak anak akses yang lebih baik terhadap sumber belajar utama dalam agama Islam, sehingga mereka dapat memahami dan mengamalkan ajaran Al-Qur’an dengan baik. lhamdulillah mereka sangat senang mendapat Quran baru , dan akan mereka gunakan untuk menghafal dan membaca quran.

.penyaluran alquran dan iqro

Dengan bantuan ini memberikan kesempatan kepada mereka untuk mendapatkan sumber belajar yang berkualitas, sehingga meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar, dengan memiliki Al-Qur’an sendiri, akan lebih termotivasi untuk membaca dan mempelajarinya secara mendalam

Baca juga :penyaluran kasur untuk ponpes nurul ma’ni  

“Terimakasih untuk yayasan komitmen bersama yang sudah memberikan sumbangan berupa iqro dan alquran ini semoga apa yang sudah diinfakkan oleh donatur semoga dibalas oleh allah ta’ala aminnn” tutur penerima manfaat

penyaluran alquran dan iqro 

Dengan penyaluran alquran dan iqro ini, kita tidak hanya memberikan buku, tetapi juga menyebarkan ilmu, harapan, dan kebaikan. Setiap Al-Qur’an yang diberikan menjadi jembatan bagi mereka untuk lebih mendalami ajaran Islam dan mengamalkan nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita bersatu dalam gerakan ini, berkontribusi dengan apa yang kita bisa, dan bersama-sama membentuk generasi yang penuh iman, pengetahuan, dan akhlak mulia. Semoga setiap usaha kita dalam penyaluran ini mendapatkan berkah dan pahala yang berlipat ganda. Ayo, sebarkan cahaya Al-Qur’an ke seluruh penjuru!

“Sesungguhnya kebaikan yang akan mengiringi seorang mukmin setelah ia meninggal adalah ilmu yang ia ajarkan dan sebarkan, anak shalih yang ia tinggalkan, dan Al Qur`an yang ia wariskan…” (HR. Ibnu Majah: 238)

Amalan Saat Maulid Nabi

Amalan Saat Maulid Nabi

Amalan Amalan saat maulid nabi – Dalam memperingati maulid nabi, kita bisa melakukan berbagai amalan baik. sehingga tidak hanya mengingat Rasulullah, tapi kita juga bisa terus meneladani ajarannya. peringatan Maulid Nabi Muhammad merupakan kegiatan ibadah yang mendekatkan umat kepada ajaran Islam, baik dalam bentuk pembacaan doa, sholawat, maupun dzikir. Beberapa di antaranya juga disertai dengan acara pengajian, ceramah agama, dan pembacaan kisah hidup Nabi Muhammad SAW.

Beberapa amalan yang dapat kamu lakukan untuk memperingati Maulid Nabi yaitu sebagai berikut

1. Membaca Shalawat Nabi

Peringatan Maulid Nabi yang pertama adalah dengan shalawat yang berisikan pujian kepada Rasulullah. Ini merupakan salah satu bentuk syukur kita sebagai umat muslim karena Rasulullah telah memberikan teladan yang baik. Sholawat merupakan bentuk penghormatan dan kecintaan umat Islam kepada Nabi, serta cara untuk mendapatkan syafaat di akhirat kelak. Membaca sholawat saat Maulid Nabi menjadi salah satu amalan yang sangat dianjurkan para ulama.
“Barang siapa yang bersholawat kepadaku satu kali, maka Allah akan bersholawat kepadanya sepuluh kali.” (HR Muslim)

baca juga : apa itu maulid nabi? berikut penjelasannya

2. Membaca sejarah dan Kisah rasulullah.

Salah satu amalan yang dianjurkan saat Maulid Nabi adalah Membaca dan menceritakan sejarah Nabi Muhammad SAW. umat Islam dapat mengenang kehidupan Rasulullah SAW, bagaimana beliau membawa perubahan besar dalam peradaban manusia melalui ajaran Islam, termasuk dalam kebaikan dan keutamaan beliau, merupakan salah satu cara penting untuk mengenang dan meneladani hidup Rasulullah Memahami sejarah Nabi Muhammad SAW bukan hanya tentang mengetahui peristiwa-peristiwa historis, tetapi juga tentang menerapkan pelajaran yang diambil dari kehidupan beliau untuk membentuk karakter dan tindakan kita sesuai dengan tuntunan Islam.

3. Mengamalkan kebiasaan dan ajaran rasulullah

Agar perayaan Maulid Nabi dapat lebih mendekatkan diri kita kepada Allah SWT, kita dapat mengikuti kebiasaan ataupun ajaran yang disampaikan oleh nabi muhammad, Muhasabah diri dan memperbanyak amalan baik penting untuk dilakukan, agar kita bisa selalu meneladani ajaran kebaikan yang diberikan oleh Rasulullah SAW. Dengan meneladaninya, kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan tentunya tetap berada di jalan yang terbaik.

baca juga :sejarah singkat maulid nabi

4. Bersedekah

Bentuk amalan saat maulid nabi lainnya adalah dengan memberikan sedekah kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu dan membutuhkan, bersedekah juga termasuk amalan Maulid Nabi, Pada momen perayaan ini umat Islam dianjurkan untuk berbagi kepada sesama, terutama kepada kaum dhuafa, yatim piatu, dan mereka yang membutuhkan, oleh karna itu bersedekah menjadi ibadah yang sangat mulia dan memiliki banyak manfaat, baik di dunia maupun di akhirat.

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اَنْفِقُوْا مِنْ طَيِّبٰتِ مَا كَسَبْتُمْ وَمِمَّآ اَخْرَجْنَا لَكُمْ مِّنَ الْاَرْضِ ۗ وَلَا تَيَمَّمُوا الْخَبِيْثَ مِنْهُ تُنْفِقُوْنَ وَلَسْتُمْ بِاٰخِذِيْهِ اِلَّآ اَنْ تُغْمِضُوْا فِيْهِ ۗ وَاعْلَمُوْٓا اَنَّ اللّٰهَ غَنِيٌّ حَمِيْدٌ ٢٦٧

Artinya: “Wahai orang-orang yang beriman, infakkanlah sebagian dari hasil usahamu yang baik-baik dan sebagian dari apa yang Kami keluarkan dari bumi untukmu. Janganlah kamu memilih yang buruk untuk kamu infakkan, padahal kamu tidak mau mengambilnya, kecuali dengan memicingkan mata (enggan) terhadapnya. Ketahuilah bahwa Allah Mahakaya lagi Maha Terpuji”. surah Al Baqarah ayat 267

Home

Laporan

Donasi

Blog

Chat